Deskripsi |
Bahasan buku ini terdiri dari 5 (lima) Bab, yang
meliputi BAB I, yaitu pendahuluan, dimana dalam bab
v
ini dibahas mengenai, latar belakang, dasar
pelaksanaan, maksud dan tujuan, ruang lingkup dan
metode kajian. Kemudian dilanjutkan dengan bab II
yang memberikan gambaran mengenai Museum
Adityawarman. Di bab III dari buku ini membahas
mengenai
ragam
rumah
gadang
di
Minangkabau.Pembahasan dari bab ini mengenai
Rumah Gadang dan Matrilineal, Ragam Rumah
Gadang di Minangkabau, Makna Struktur Rumah
Gadang, Ragam Ukiran, dan Fungsi dan Nilai Rumah
Gadang. Pada bab IV memfokuskan kepada Rumah
gadang Tuanku Lareh Nan Ampek Koto sebagai salah
satu koleksi rumah adat di museum adityawarman.
Bab ini akan membahas secara umum mengenai apa
saja koleksi rumah adat yang ada di musem. Rumah
Gadang Tuanku Lareh dan Objek/Situs Bersejarah
Lainnya di sekitar Rumah Gadang Lareh Koto Nan IV
Payakumbuh. Sebagai bagian akhir adalah BAB V,
yaitu penutup. Bab ini terdiri dari: Kesimpulan dan
Saran.
Penyelenggaraan Kajian
di Museum
Adityawarman ini merupakan program Pemerintah
Pusat melalui dana DAK non fisik museum yang
dianggarkan untuk melakukan pelestarian, perawatan,
penataan dan perlindungan terhadap benda-benda
koleksi museum yang menjadi tanggungjawab dalam
pemenuhan tuntutan terhadap penyelenggaraan
pengelolaan museum di daerah, sehingga pada masa
yang akan datang diharapkan dapat mendorong
pengembangan museum melalui peningkatan kualitas
tata
kelola, pelayanan pengelolaan dan
penyelenggaraan museum secara professional UPTD
Museum Adityawarman Dinas Kebudayaan Provinsi
Sumatera Barat mengucapkan terimakasih kepada
semua pihak yang telah berkontribusi dalam
penyusunan dokumen objekkajian museum ini.
Semoga Allah senantiasa meridhai kegiatan ini dan
semoga dokumen ini bermanfaat bagi pengunjung
museum. |